PURBALINGGA - Paguyuban Perantau Purbalingga (Papeling) bagikan bantuan/santunan untuk anak yatim, dhuafa dan lansia sejumlah 1.115 orang di Kecamatan Kertanegara dan Kecamatan Karangmoncol. Ceremony kegiatan terpusat di Aula Balaidesa Tunjungmuli, Kecamatan Karangmoncol, Kabupaten Purbalingga, Sabtu, (30/4/2022).
Kegiatan dibuka secara resmi dengan dihadiri oleh anggota Papeling dari seluruh Korwil, Pembina Papeling, perwakilan Kepala Desa, serta Forkopimcam Kecamatan Karangmoncol dan Kertanegara, Bupati Purbalingga yang diwakili oleh Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekda Purbalingga.
Kegiatan mengusung tema “SEDAP/Sedekah Akbar Paguyuban Perantau Purbalingga (Papeling) Bersama Anak Yatim dan Dhuafa serta Lansia 1443 H/2022 M Kecamatan Kertanegara dan Karangmoncol” ini untuk membantu dan meringankan kebutuhan anak-anak yatim dan dhuafa serta lansia di kedua kecamatan tersebut.
Dalam laporannya Izroil, selaku ketua SEDAP menjelaskan bahwa kegiatan SEDAP/Sedekah Akbar Papeling ini terkumpul dana sebesar RP 123 juta 700 ribu, kemudian ada penambahan terbaru RP 900 ribu dari anggota Papeling dan Rp 2, 5 juta titipan dari Bupati Pemerintah Daerah Purbalingga. Dana santunan ini merupakan partisipasi dari anggota Papeling dan para donatur yang akan dibagikan secara serentak di Kecamatan Kertanegara ada 11 desa dan Kecamatan Karangmoncol ada 11 desa dengan total penerima manfaat 1.115 orang, masing-masing menerima Rp 100 ribu.
Baca juga:
Anjangsana ke Desa Tumanggal
|
“Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh anggota Papeling dan para donatur atas kegiatan SEDAP ini, yang setelah ceremony akan dibagikan serentak 22 desa di Kecamatan Kertanegara dan Karangmoncol, ” ungkapnya menjelaskan.
Sementara itu Kepala Desa Tunjungmuli, Joko Pranoto mengucapkan terima kasih atas pembagian santunan dari Papeling untuk warganya. Ia berharap acara yang luar biasa ini akan berlanjut mendatang.
“Mudah-mudahan Papeling mendapat ridho dari Allah SWT, rizki yang berlimpah, sehat dan diberikan keberkahan. Harapannya bisa berlanjut ke depan, ” ungkapnya.
Di tempat yang sama mewakili Bupati Purbalingga, Drs. Agus Winarno Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekda Purbalingga menyampaikan orang-orang yang tergabung dalam Papeling adalah orang-orang sukses sehingga mengeluarkan sodakoh hari ini. Tugas antara pemerintah, masyarakat dan badan usaha yang mampu bersedekah akan mengentaskan permasalahan-permasalahan di Purbalingga. Dalam kesempatan tersebut ia memberikan titipan donasi RP 2, 5 juta diserahkan pada ketua umum Papeling.
Baca juga:
Jalan Baru TMMD, Menjawab Impian Warga
|
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Purbalingga menyampaikan apresiasi yang tinggi atas kepedulian Papeling mentasawufkan sedekah akan memberikan manfaat baik bagi penerima maupun pemberi, akan membawa manfaat yang luas untuk sesama, ” terangnya.
Selanjutnya secara simbolis Drs. Agus Winarno didampingi Ketua Umum Papeling dan Pembina menyerahkan santunan kepada anak yatim dan dhuafa serta lansia dari Desa Tunjungmuli.
Menanggapi kegiatan tersebut, Babinsa Koramil 11/Karangmoncol untuk wilayah Desa Tunjungmuli Sertu Mustaqim saat dikonfirmasi mengapresiasi kegiatan sedekah akbar Papeling. Ia juga berharap kegiatan ini akan dapat membantu meringankan beban para penerima manfaat.
“Anak yatim, dhuafa dan lansia merupakan bagian yang penting dalam kehidupan bermasyarakat, terima kasih Papeling telah membantu dan meringankan beban mereka, ” tuturnya.
Selanjutnya setelah ceremony kegiatan ditutup, secara serentak masing-masing Ketua Korwil dan anggota Papeling membagikan santunan di 11 desa di Kecamatan Kertanegara dan 11 Desa di Kecamatan Karangmoncol. Kegiatan bagi santunan ini selesai dalam satu hari. (RP)