Pembelajaran Demokrasi Siswa, SMKN 1 Kaligondang Gelar PILKETOS

    Pembelajaran Demokrasi Siswa, SMKN 1 Kaligondang Gelar PILKETOS
    Tahap Kampanye secara Online PILKETOS SMKN 1 Kaligondang masa bhakti 2021/2022 (FOTO: Osis SMKN 1 Kaligondang for Warta Indonesia)

    PURBALINGGA - Pemilihan Ketua Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) di SMKN 1 Kaligondang diselenggarakan satu tahun sekali yang biasa dikenal dengan istilah Pemilihan Umum Ketua OSIS (PILKETOS). PILKETOS merupakan pembelajaran praktik berdemokrasi di tingkat sekolah menengah dengan penyelenggara  oleh peserta didik diharapkan bisa memberikan bekal pengalaman yang berguna dimasa mendatang dalam menghadapi proses demokrasi yang lebih luas, seperti Pemilu. Peserta didik diperkenalkan tata cara dan tahapan yang ideal dalam pelaksanaan PILKETOS sebagai bagian dari proses demokrasi.

    Menurut Ari Budi Prihandoko, S.Pd selaku pembina OSIS saat dikonfirmasi menyampaikan, PILKETOS SMKN 1 Kaligondang masa bhakti 2021/2022 telah dilaksanakan secara Online pada Selasa - Rabu, tanggal 21 - 22 Sepetember 2021. Pelaksanaan PILKETOS ini diharapkan dapat memberikan hasil pemilihan yang berintegritas dan dapat dipertanggungjawabkan, Jumat (24/9/2021).

    Ari mengucapkan terima kasih kepada semua pihak atas penyelenggaraan PILKETOS ini, dimana terjalin kerjasama yang baik dari semua stakeholder sekolah, baik dari kepala Sekolah, kesiswaan, unsur guru, staf TU maupun peserta didik.

    “Terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi, bahu-membahu menyelesaikan tahapan pemilihan ini, ” ucap Ari.

    Sementara kepala sekolah Maryono, S.Pd., M.Si menyampaikan, kegiatan ini merupakan ajang praktik pembelajaran siswa dalam berdemokrasi secara modern di era digital seperti sekarang di tengah pandemi Covid-19. Maryono meminta semua warga sekolah untuk berpartsipasi menggunakan hak pilihnya.

    “Mohon untuk diikuti penyampaian visi misi Paselon 1 dan 2 serta gunakan hak pilih dengan baik, ” kata Maryono saat mengambil apel Senin lalu.

    Beberapa tahapan dalam penyelenggaraan PILKETOS di sekolah tersebut diantaranya, sosialisasi, pemutahiran data pemilih, penentuan bakal calon, pengundian dan penetapan nomor urut, kampanye, debat calon Ketua Osis, hari tenang sampai hari H pemilihan.

    Berdasarkan hasil perolehan pemilihan secara Online dari 2 calon, Paslon 1 Ardan Farihun ‘Alim dan Mei Nurlely memperoleh 383 suara, Paslon 2 Catur rakhman S. dan Elfiana Tri Khasanah memperoleh 390 suara dengan total prosentase partisipasi warga sekolah 49 persen. Dengan demikian Paslon 2 terpilih sebagai Ketua OSIS dan wakil. (RP)

    Purbalingga Jawa Tengah
    Ratna Palupi

    Ratna Palupi

    Artikel Sebelumnya

    RTLH TMMD di Purbalingga Merambah ke Dinding

    Artikel Berikutnya

    SMP Negeri 1 Kejobong Dapat 280 Dosis Vaksin...

    Berita terkait